SURATKU

Aku manusia yang tak pernah berhenti mencoba menjaga hatimu

Kemana perginya semua janji yang terucap saat berdua dalam sepi

Hati bukan batu yang tak bisa merasakan sakitnya ditinggalkan

Maka jangan heran bila ku terdiam menatap bayang yang hilang

Ini kisah tanpa akhir menunggu sosokmu yang telah jauh

Jauh meninggalkan aku sendiri

Mungkin aku lelah bertahan sendiri dalam gelap tanpa cahaya

Yang tersisa hanya kenangan manis yang kini terasa pahit

Sakit memang terasa kala bayangmu hadir dalam mimpi

Belum saatnya untuk ku menyerah walau kau tak akan kembali pada ceritaku

Ku telah berikan segalanya tapi tak cukup untuk hatimu

Kau telah memilih jalanmu sendiri

Biar waktu mengajarkanku arti dari sebuah kehilangan

Dan biar hati menuntun langkahku mencari cinta yang baru

Meski hujan kadang datang tiba-tiba membasahi luka

Aku percaya matahari kan muncul terangi jalan yang baru

Selamat jalan cintaku yang dulu

Ku harus melangkah tanpamu